Ciri-ciri Batu Red Borneo Mentah Kualitas Super
Batu Red Borneo merupakan batu solid yang memiliki kandungan rodocrosite dengan tekstur sangat unik. Ciri khas batu red borneo yaitu memiliki warna merah cerah atau merah jambu dengan gurat dan bercak hitam dengan kombinasi warna hitam dan kadang juga cream muda yang sangat tipis pada permukaan batu dan tembus cahaya.
Agar jangan sampai tertipu dalam memilih, berikut ini kami sajikan ulasan mengenai cara memilih batu red borneo kualitas bagus :
- Kekristalan
Batu Red Borneo kualitas super / bagus biasanya sudah tidak memiliki kandungan kapur lagi baik di permukaan atau di dalamnya, dan tentunya batu sudah mengkristal dengan baik dengan serat yang halus, mengkilap, dan tidak terdapat retakan di fisiknya.
- Transparansi
Untuk mengetes batu red borneo kualitas bagus dapat dilakukan dengan menyorotnya dengan senter, jika dapat ditembus hanya dengan mengggunakan cahaya yang redup maka itu salah satu ciri batu red borneo yang bagus.
- Intensitas Warna.
Salah satu cara mngetahui kualitas batu red borneo yaitu dengan melihat intensitas warna batu tersebut. Batu red borneo yang berkualitas super maka akan terasa enak dan sedap jika dipandang mata, dengan ciri khas warna merah merona seperti minuman fanta. Dan sebaliknya jika penampilan warna batu terasa kusam atau keruh, maka dapat dipastikan kalau batu tersebut kualitasnya tidak baik.
- Kekerasan
Batu Red Borneo kualitas bagus akan memiliki tingkat kekerasan 5,5 - 6,5 skala mohs, atau dapat diketahui dengan melihat 4 C : Carat, Clarity, Cutting, dan Colour. BACA JUGA : Batu Red Borneo Primadona Cantik Kalimantan.
Demikian ulasan singkat mengenai cara memilih batu red borneo kualitas super, semoga bisa menjadi pengetahuan bagi para pembaca sekalian.